,

Membuat Rumah Minimalis Terlihat Mewah

Berhubung karena #Resolusi2017 saya yang paling utama adalah rumah, senang banget deh rasanya klo baca sesuatu tentang rumah. Tips membuat rumah, memilih ataupun menata rumah gitu pasti dengan greget saya baca, seperti halnya yang satu ini. :)  


urbanindo.com

Anyway, gimana sih cara membuat rumah minimalis agar bisa terlihat mewah dan nyaman? Biasanya sebuah rumah yang nyaman selalu diidentikkan dengan rumah besar dengan lahan yang luas serta desain interior dan eksterior yang mewah. Padahal untuk memiliki sebuah rumah mewah seperti itu, pasti akan membutuhkan biaya yang besar dan tidak semua orang mamiliki kecukupan biaya untuk membangun rumah yang mewah.


Konon katanya kita tidak perlu khawatir, karena membuat rumah minimalis yang bisa terlihat mewah dapat dilakukan dengan biaya yang minim dan mudah loh. Kita hanya perlu melakukan beberapa tips agar rumah minimalis kita menjadi terlihat mewah. Walaupun ukurannya kecil namun jika kita pandai dalam mendesain dan menata tiap ruangan dan pemilihan furniture yang elegan maka  rumah minimalis akan terlihat rapi dan mewah. Oleh karena itu, kita tidak boleh sembarangan dalam mendesain rumah minimalis yang akan dibangun, jika kita tidak ingin nantinya rumah terlihat sumpek dan sempit.

Baca juga: Tips Sederhana Menata Ruang Tamu Impian

Ada banyak elemen yang perlu diperhatikan dalam membuat rumah minimalis terlihat mewah, diantaranya :


1.   Desain dan Konsep Rumah Minimalis
Rumah minimalis namun berkesan mewah dan elegan bisa saja di buat asalkan dalam pembuatannya memakai desain dengan konsep bergaya modern yang menarik. Apalagi kalau didukung dengan pemakaian warna yang netral namun mewah dan pencahayaan yang indah di bagian luar.

2.   Warna yang Cocok untuk Rumah Minimalis
Membuat rumah minimalis terlihat mewah bisa di siasati dengan pemakaian warna cat netral dan di dukung juga oleh furniture yang elegan. Pilihlah cat dengan kualitas terbaik. Salah satu warna netral yang pas untuk dipakai ialah warna putih yang di padukan dengan warna furnitur dengan warna hitam atau coklat muda, sehingga  akan terlihat kesan alami, mewah dan elegan.

3.   Memilih dan Menata Interior Rumah
Membuat rumah minimalis terlihat mewah juga bisa didapat dengan memilih dan menata interior yang apik dari mulai ruang tamu hingga ke dapur. Selain furniture, kita juga bisa menambah hiasan dinding sehingga ruangan terlihat unik, mewah dan tidak menoton. Boleh juga menempatkan rak buku kaca yang sudah terisi buku-buku koleksi kita sehingga akan timbul kesan bahwa Sang Pemilik rumah adalah orang yang sangat berkelas.

4.   Mendesain Eksterior Rumah Minimalis
Untuk membuat rumah minimalis terlihat mewah dapat dilakukan dengan penataan eksteriornya, seperti garasi, taman dan pagar. Buatlah taman minimalis yang menarik dengan segala elemennnya seperti kolam ikan, air mancur,  lampu hias dan pemilihan dan penempatan tanaman yang sesuai. Untuk menambah kesan mewah dan elegan Sang Empunya rumah juga dapat memasang batu alam.

Yah, seperti itulah hal-hal simple yang perlu diperhatikan dalam membuat rumah minimalis agar terlihat mewah. Semoga bermanfaat yah. Saya jadi gak sabar juga pengen menerapkan hal-hal itu kelak :D


Diah
Next Post Previous Post
7 Comments
  • Liswanti Pertiwi
    Liswanti Pertiwi 11:05 PM

    Tipsnya boleh neh mba, kalau tabungan udah cukup mau renovasi rumah ah, biarpun mungil bisa terlihat mewah ya.

  • Sulis
    Sulis 5:22 AM

    Aku juga suka rumah minimalis mb..kalem gitu kesannya..

  • minyak zaitun asli
    minyak zaitun asli 8:58 PM

    Rumah minimalis impian setiap orang termasuk saya mba, makasih tipsnya ya mba, nanti setelah berkeluarga insyaallah pengen rumah minimalis hehe

  • Unknown
    Unknown 10:11 AM

    Bru selese renov rumah lampopala... dan yak model minimalis budget teteup yak maksimalis sampe sumur trdalam.. yg ada pala pening liat rekening ahahahaha #curcolmaunyabanyakduitnyasereeet

  • Mbul Kecil
    Mbul Kecil 7:18 PM

    Pas bangettt, aku pengen robohin rumah, terus desain ulang huhuhu
    Eksterior yang punya taman mini, terus interior pengen yang minimalis tapi ada model kayu2annya gitu #ngimpi punya duit duluk

  • Djangkaru Bumi
    Djangkaru Bumi 8:47 PM

    Desain dan konsep ini memang menjadi poin pertama.
    Ah jadi pengen, semoga nanti bisa terwujud.

  • CatatanRia
    CatatanRia 3:55 PM

    pengen banget bisa punya rumah minimalis, tapi kapan ya :D

Add Comment
comment url