,

BTPN Syariah Buka Kesempatan Perempuan Berkarya Jadi Community Officer

Menjadi #BankirPemberdaya atau Community Officer BTPN Syariah saat ini membuka kesempatan bagi para wanita di zaman sekarang punya kesempatan berkarya dan juga sekaligus memiliki tugas yang mulia. Bagaimana tidak, saat ini ada cukup banyak kesuksesan ibu-ibu nasabah BTPN Syariah yang dijembatani oleh para #BankirPemberdaya.

Community Officer BTPN Syariah

BTPN Syariah lewat para Community Officer, buka kesempatan untuk para wanita tangguh yang suka berpetualang dan mental kuat untuk menjadi seorang #BankirPemberdaya. Adapun para Community Officer BTPN Syariah atau disingkat CO ini punya tugas yaitu membantu nasabah untuk akses layanan keuangan yang dimiliki oleh BTPN Syariah.


Community Officer BTPN Syariah Bantu Dampingi Ibu Nasabah


Adapun para ibu nasabah yang ingin memulai usaha atau meningkatkan usahanya, akan dibantu sejak awal proses hingga ibu Nasabah bisa mencapai impian lewat BTPN Syariah dengan layanan keuangannya.

Di sini para Community Officer (CO) punya peran sebagai role model bagi para ibu-ibu dengan 4 karakter utama untuk diaplikasikan ke para nasabah ibu. Yang pertama adalah karakter berani untuk memulai, lalu kedua karakter disiplin dan ketiga karakter kerja keras serta keempat karakter saling bantu. 4 karakter ini juga disingkat dengan BDKS.

Para Community Officer BTPN Syariah punya tugas untuk melakukan pendampingan pada kurang lebih 40 komunitas nasabah nantinya. Yang masing-masing komunitas terdiri dari 10 sampai 20 ibu nasabah. Pekerjaan ini tentu saja tergolong pekerjaan yang bermanfaat karena dapat memberikan kesempatan para ibu untuk bisa berdaya di masa kini.

peran Community Officer

Jadi meskipun para ibu rumah tangga mungkin menjadi ibu bukan wanita karir, namun tetap bisa membantu untuk meningkatkan taraf hidup keluarga. Selain itu dapat memiliki kehidupan yang lebih baik, meski dari rumah dan tetap berprofesi sebagai ibu rumah tangga.

Community Officer dapat membantu untuk ibu-ibu yang awalnya mungkin tidak punya apapun dalam kehidupannya untuk lebih maju lewat usaha yang baru dimulai ataupun sedang dijalankan. Adapun para CO disini diberikan kesempatan untuk tinggal bersama para Community Officer lainnya.

Hal tersebut tentu punya beberapa tujuan. Tujuan yang pertama untuk membangun kedekatan antara para wanita sesama CO. Kedekatan ini tidak hanya untuk menambah teman tapi juga saudara yang saling support di dalam pekerjaan sebagai #BankirPemberdaya.

Tujuan lainnya tentu saja kesempatan untuk tinggal bersama ini untuk memudahkan para CO agar bisa menjangkau tempat nasabah. Apalagi jika sedang bertugas untuk mendampingi ibu nasabah yang lokasi daerah kerja pelosok.

Kualifikasi Untuk Menjadi Community Officer



Untuk menjadi seorang Community Officer memiliki persyaratan sebagai berikut.

  • Seorang Community Officer haruslah seorang perempuan dengan jiwa petualang yang kuat karena akan berpetualang ke daerah pelosok.
  • Berusia 18 sampai 29 tahun
  • Memiliki kesehatan jasmani dan rohani
  • Berpendidikan minimal SMA/sederajat
  • Wajib bisa mengendarai sepeda motor manual dan memiliki SIM C aktif.

Keuntungan dan Fasilitas Menjadi Community Officer

Adapun untuk Temans yang ingin punya karir menjadi #BankirPemberdaya, berikut berbagai keuntungan dan fasilitas yang akan didapatkan.

  • Bisa berkesempatan untuk mendapatkan pendapatan tetap dan THR.
  • Akan mendapatkan insentif bulanan, 6 bulanan dan juga tahunan.
  • Berkesempatan untuk mendapatkan fasilitas konsultasi pribadi dan tunjangan pernikahan.
  • Akan mendapatkan fasilitas kesehatan, telemedicine dan juga asuransi.
  • Para CO akan mendapatkan fasilitas tempat tinggal dan kendaraan kerja.
  • Bisa mendapatkan pelatihan, pengembangan diri dan juga jalur karir.
  • Berkesempatan untuk dapat beasiswa Sarjana S1 dan kesempatan jalan-jalan ke luar negeri bagi yang berprestasi.


Para CO dalam tugasnya harus mampu mensosialisasikan produk pembiayaan modal kerja atau usaha berbasis perbankan Islam. Temans juga wajib mendampingi dan menjalankan hubungan baik dengan nasabah serta harus rutin mengunjungi kelompok pertemuan supaya bisa menjalankan fungsi bankir dengan baik.

Nah, bagi Temans yang tertarik dan memenuhi persyaratan menjadi Community Officer BTPN Syariah, saatnya ambil kesempatan ini dengan baik ya. 

Semoga bermanfaat. 


Diah



Next Post Previous Post
11 Comments
  • Admin
    Admin 10:04 AM

    Belum pernah pakai BTPN Syariah, baru dengar ini mantep banget manfaatnya buat ibu rumah tangga bahkan bisa jadi solusi manajemen keuangan untuk emak-emak ini mah. Apalagi berbasis islami, bisa dipercaya nih jadi penasaran. Terima kasih informasinya!

  • Bibi Titi Teliti
    Bibi Titi Teliti 10:16 AM

    Wah sepertinya menarik juga yah pekerjaan community officer di BTPN, job desc-nya lumayan challenging tapi kerasa banget manfaatnya buat para ibu nasabah yang berdomisili di daerah.

  • winda - dajourneys.com
    winda - dajourneys.com 3:12 PM

    ooh jadi nantinya CO bakal tinggal bersama dalam satu mess ya mbak? berarti akan sulit untuk ibu-ibu yang masih punya anak balita atau usia sekolah setingkat SD gitu ya?

  • Ncuss
    Ncuss 8:02 PM

    Tantangan kerja jadi CO BTPN Syariah ini berbanding lurus ya dengan fasilitas yang didapatkan.
    Bakalan seneng banget tuh klo dikasih jatah tempat tinggal dan kendaraan. Nggak perlu mikirin biaya ngekos dan ngojek onlen :D

  • Nabilla DP
    Nabilla DP 12:10 AM

    keren banget nih, btw aku baru tau ada btpn syariah.. menarik jg kalau mereka membuka peluang buat perempuan untuk duduk di kursi yang penting

  • Fenni Bungsu
    Fenni Bungsu 7:54 AM

    Cakep ini peluang untuk meraih karir bareng BTPN Syariah. Daku pernah kerjanya yang konvensionalnya sih jadi teller, dan salut dengan BTPN dan yg syariahnya memang fokus untuk pemberdayaan

  • Ida T
    Ida T 10:29 AM

    Bagus programnya nih... Bisa memberdayakan perempuan harus diapresiasi nih, jd inspirasi untuk lembaga atau bank lainnya.

  • Indah Nuria Savitri
    Indah Nuria Savitri 12:21 PM

    Community officers adalah salah satu bagian penting dalam perusahaan mba.. apalagi sekarang makin banyak institusi perbankan yang meningkatkan people approach and contacts ya

  • April Hamsa
    April Hamsa 1:28 PM

    Menarik nih mbak tawarannya, sayangnya usia tak sesuai hahaha. Pdhl pendamping ibu2 yak wkwkwk.
    Baru tau lho kalau bank BTPN ada syariahnya. Aku selama ini pakainya cuma BTPN Jenius :D
    Btw terima kasih infonya, kushare ke mereka yg sesuai kualifikasi ya :D

  • lendyagassi
    lendyagassi 1:47 PM

    Manarik banget peluang bekerja sebagai Community Officer di BTPN Syariah.
    Selain dapat ilmu dan pengalaman, juga ditunjang dengan gaji yang memadai.

  • Monica Anggen
    Monica Anggen 1:55 PM

    Wah ada peluang bagi siapa pun yang mau jadi community officer BTPN Syariah ya. Nanti bisa sekalian meningkatkan literasi dan edukasi manajemen keuangan untuk para perempuan dan ibu rumah tangga nih.

Add Comment
comment url